Battlefield 5 Ambil Tema Perang Dunia Pertama?
Sudah bukan rahasia lagi bahwa EA dan DICEakan mengerjakan sebuah seri terbaru Battlefield di tahun 2016 ini. Bukan saja sudah mereka konfirmasikan bahwa proyek ini sudah masuk ke dalam proses pengembangan beberapa waktu yang lalu, namun bisa diprediksi mengingat siklus tahun lalu yang sudah diisi Battlefield Hardline dan Star Wars Battlefront. Namun pertanyaannya tak pernah apakah DICE akan mengembangkan Battlefield 5 atau tidak. Pertanyaannya selalu soal tema seperti apa yang akan ia usung, apalagi mengingat sang kompetitor utama – Call of Duty saat ini sudah mulai masuk dan aktif dengan tema futuristik di tiga seri terakhir. Jawabannya mungkin akan berakhir mengejutkan.
Detail soal setting dan gameplay Battlefield 5 memang belum mengemuka, dimana EA dan DICE sendiri masih belum buka mulut soal apapun terkait game ini selain eksistensinya sendiri. Namun rumor terbaru yang muncul dari listing salah satu toko retailer Swiss – World of Games lumayan mengejutkan.
Toko tersebut menuliskan Battlefeld 5 dengan jelas di salah satu produknya, dengan tanggal25 Oktober 2016 sebagai waktu rilis. Ia juga dituliskan akan meluncur untuk Playstation 4, Xbox One, dan PC. Lantas, apa yang istimewa? Di sana juga tertera jelas deskripsi“Mehrspieler Taktik Shooter im 1. Weltkrieg”yang jika ditranslasikan berarti “Multiplayer Tactical Shooter di Perang Dunia Pertama”.Benar sekali, alih-alih mengikuti tema perang futuristik ala COD, Battlefield 5 tampaknya akan kembali ke masa perang klasik!
Namun tentu saja, ini semua masih sebatas rumor. Baik DICE dan EA sendiri masih belum angkat bicara sama sekali terkait informasi yang baru meluncur ini.